" Marketing is not the matter of how to create customers but how to win the heart of customers "

Jumat, 02 April 2010

Internet Modern Corner

Medan, 2 April 2010
Pada dunia maya banyak bisa kita pelajari dan ketahui baik berupa data, maupun peluang untuk mendapat informasi secara cepat dan real time, namun masih banyak masyarakat yang belum memanfaatkan media internet untuk belajar dan mencari ilmu pengetahuan maka terjadi apa yang disebut dengan kesenjangan digital atau gagap technology.
Untuk memberikan akses internet dengan mudah maka Telkom Sumatera membuat tempat untuk akses internet yang diberi nama Internet Modern Corner(IMC) sehingga kita dengan mudah bisa akses ke internet, IMC tsb rencananya akan dibangun di 20 kabupaten dari 151 kabupaten yang ada di Sumatera, yang sudah dibangun yaitu di alun-alun Binjai, Stabat Kabupaten langkat, Lubuk Pakam Kabupaten Deli serdang, Medan, Batam, Palembang, Pangkal Pinang, Bandar Lampung dll. Semua pejabat bupati dan walikota sangat mendukung kegiatan Telkom tersebut sehingga internet dengan media WiFi tersebut ramai dikunjungi masayarakat terutama para pelajar.
Rencananya bulan April 2010 ini akan dibangun di Kecamatan Benai Kabupaten Kuansing, pembangunannya sudah disetujui Lurah, Camat dan masyarakat di Benai,,,tinggal menunggu ijin dari bpk Bupati Kuansing,,mudah2an bpk Bupati Kuansing menyetujui dan mendukung pembangunan sehingga WiFi (Hotspot Internet) gratis tsb segera terwujud. Kami juga mengharapkan dengan dibangunnya WiFi tsb mendapat dukungan pemuda/di untuk memanfaatkannya sebagai media belajar bagi yang belum mengenal internet.

4 komentar:

Anonim mengatakan...

Salut buat PT. Telkom Indonesia mudah-mudahan kegiatan ini sukes dan berlanjut terus.

Overlis mengatakan...

Bang Didi,,
Apa sdh mulai dibangun balai-balainya utk internet Hospot tsb
Tolong infonya
Wassalam

Anonim mengatakan...

Sudah dibangun di depan SMPN 1 Benai baru selesai lima puluh persen... Nanti saya kirim fotonya via email.

Anonim mengatakan...

asslmkum,..
Seiring perkembangan tekhnologi udah sepantasnya demikian dibangunya titik hotspots di kuansing, Tp pribadi sy menilai dilihat dari kondisi jaringan di daerah Kuansing masih belum maksimal dari segi "speed Connection"......spertinya dapat kita lihat paket yg telah ditawarkan pihak telkom kuansing,pa sudah maksimal?...layaknya di daerah lain,....dan pengusaha2 warnet dikuansing sangat2 merindukan hadirnya PAKET WARNET karena PAKET OFFICE SPEEDY kurang memberi keuntungan terhadap pengusaha2 warnet didaerah ini...Jd alangkah baiknya dana pembangunan hotspots area itu digunakan untuk peningkatan jaringan di dareah Kuansing khususnya....spa lg klu bukan putra daerah itu sendiri....salam sukses selalu dari buat Bapak. _____SENTAJO PRINTING SOLUSI MEDIA PROMOSI & DESIGN ________